Berbicara segala hal yang terjadi pada hidup saya selama 365 hari maka rasanya bisa dibilang nano-nano yah. Ada manis, asem dan asin. Kecut pun tak ketinggalan.
Dari perjalanan hidup pribadi sampai yang berkaitan dengan investasi menulis saya di dunia blogging. Kenapa saya sebut investasi, karena diri ini tak punya sesuatu yang dibanggakan sehingga ingin menciptakan sendiri.
Baiklah, kali ini saya ingin lebih spesifik membahas mengenai aktivitas blogging yang Alhamdulillah sudah berjalan 1 tahun 4 bulan. Ga terasa kan!
Sedikit ingin saya rangkai beberapa peristiwa di tahun 2020 yang mungkin bisa dikenang apabila sudah lima tahu perjalanan saya ngeblog. Bahwa ada perjuangan dan rasa kantuk di setiap saya menimba ilmu blogging.
Kaleidoskop 2020 : Sudah Setahun Saja Ngeblog
Sekarang malah saya punya 4 blog yang sudah TLD. Mau tahu apa saja, hihihi. Sebenarnya malu sih mau membagikannya dalam cerita saya tapi engga apa-apa deh mungkin suatu saat keempat blog itu bisa menghasilkan cuan semua. Aamiin.
Berikut empat blog saya antara lain :
- www.mariatanjungmenulis.xyz
- www.curhatanku.com
- www.keliling.my.id
- www.mariatanjung.com
Sebenarnya saat ini saya hanya fokus di blog pertama dan yang terakhir namun tidak menutup kemungkinan saya akan membesarkan blog ke-2 dan ke-3.
Saya tidak ingin menyesali sudah telanjur membeli domain yang kurang populer di mata masyarakat. Buat apa menyesal toh juga per tahun saya harus membayar perpanjangan. Apalagi blog pertama saya saat ini Domain Authoritynya telah mencapai 30, rasanya kok sayang kalau harus migrasi ke .com atau yang lainnya.
Akhirnya akhir tahun 2020 saya memutuskan untuk membeli domain ke-4. Ketika membeli domain ke-2 dan ke-3 sebenarnya hanya merupakan rasa penasaran saja ingin punya nama blog bukan nama pribadi, namun terdiri dari nama yang unik gitu agar mudah diingat.
Namun setelah mengikuti kelas Teh Ani Berta yang menyarankan agar sebaiknya nama domain adalah nama asli di empunya maka saya semakin yakin telah memilih mariatanjung.com sebagai blog baru yang akan dioptimasi tahun 2021.
Pengalaman Ikut Pelatihan Blog di tahun 2020 ini mungkin baru tiga namun bagi saya berkesan sekali dalam menambah wawasan blogging dan menjalin relasi pertemanan donk ya.
Adapun pelatihan blog yang saya ikuti di tahun 2020 antara lain :
- KGB (Kelas Growthing Blogger) yang dimentori oleh dua mastah per-SEO-an yaitu Coach Irwin dan Coach Pewe
Di kelas KGB ini saya tereliminasi di sesi hampir terakhir karena lupa mengganti bahasa utama di pengaturan html. Tapi saya sudah merasa bersyukur dapat masuk kelas dan bertahan hampir sesi akhir. Tak apalah yang penting sudah banyak ilmu yang saya dapatkan.
- Kelas SEO Premium
Lagi-lagi dipandu oleh Coach yang sama ketika saya ikut KGB. Entahlah seperti saya selalu merasa haus mencari ilmu. Walaupun harus merogoh kocek namun setidaknya kami para peserta jadi tahu "borok" masing-masing blog.
- Kelas ISB yang diisi langsung oleh foundernya yaitu Teh Ani Berta.
Kelas ISB mulai berjalan pada tanggal 30 Desember 2020 suatu akhir yang mengesankan bagi saya. Daripada keluyuran tak jelas di penghujung tahun mending dipakai untuk mengasah kemampuan ngeblog donk ya bersama Teh Ani Berta dan kawan-kawan baru.
Saya akui lingkaran pertemanan blogger tidak jauh dari mana-mana namun justru itu yang membuat kami semakin mengenal satu sama lain dan bisa saja mendapat informasi jika ada job, lomba blog dan lain sebagainya.
Sesama blogger biasanya akan saling memberi informasi seputar job atau webinar yang ada kaitannya dengan teknik SEO misalnya atau pengetahuan lain yang dapat meningkatkan kualitas blog kita.
Kaleidoskop 2020 perjalanan ngeblog bagi saya sarat akan makna karena tahun 2020 ibaratnya penguatan dan meyakinkan saya apakah mau terus lanjut atau berhenti. Ternyata jawabannya adalah terus lanjut karena sudah kepalang basah.
Saya harus "memberi nafkah" untuk keempat blog saja yang sudah TLD dan kalau berhenti rasanya eman-eman kalau kata orang Jawa. Kecuali jika saya meninggal kelak maka blog itu tentu tidak bisa diteruskan lagi karena saya tidak punya penerus yang bisa menggantikan untuk menulis.
Walaupun saat ini media sosial Youtube mungkin lebih menarik minat masyarakat untuk membuat konten namun saya masih percaya blog memiliki tempat tersendiri di hati pembacanya.
Keinginan Untuk Tahun-Tahun Mendatang
Sejujurnya tidak ada target yang muluk-muluk dari saya pribadi ketika mulai menjalani kegiatan ngeblog. Tapi ada saatnya saya harus memasang target untuk apa saya ngeblog.
Selain mendapat cuan, saya ingin agar tulisan-tulisan saya bisa menginspirasi kalian sebagai pembaca blog saya apabila menemukan kejadian serupa dengan cerita-cerita yang ditulis. Karena ada beberapa artikel saya yang berisi motivasi dan pengalaman dari orang-orang sekitar. Mungkin bisa dijadikan hikmah.
Tuhan akan selalu mempertemukan kita dengan orang-orang yang tepat. Disitu saya percaya.
Posting Komentar untuk "Kaleidoskop 2020 : Perjalanan Ngeblog Penuh Makna"